ke jakarta, gratis! buruan mendaftar!

monas

bismillahirrohmanirrohim

Siapa yang belum pernah ke Jakarta? Siapa yang belum pernah naik pesawat? Siapa yang belum pernah main di Monas? Siapa yang blum pernah sholat di Masjid Istiqlal? Siapa yang belum merasakan tidur di Hotel Jakarta? Semua bisa Gratis looo, yang mau segera mendaftar. Mumpung belum terlambat!

Qodarullah, Allah menakdirkan saya bisa datang ke Jakarta gratis. Kok bisa? Wah Tipsnya nanti dulu. Kami ceritakan dulu kok bisa ke Jakarta 🙂

Memiliki weblog membuat kita berkenalan seluruh orang di manapun saja. Jika kita membuat blog tentang pendidikan tentunya yang paling banyak berkunjung ke blog kita adalah guru, siswa atau wali murid.

Dengan blog www.ayomendidik.wodrpess.com inilah Allah menakdirkan saya bisa bertemu dengan guru-guru hebat di Jakarta. Guru-guru yang selalu bersemangat untuk lebih baik lagi. Ada Om Jay, Guru IT di Lab Shcool yang setia dan semangat juangnya luar biasa. Mas Namin, KS muda yang selalu kreatif dan inovatif. Pak Dedi Dwitagama, KS SMK Jakarta, Motivator yang sudah keliling nusantara dan Negara tetangga. Bu Amiroh Adnan, Guru SMK yang ahli IT dan pembuat buku E-Learning. Mas Yulef, Pemuda yang setia dan memiliki suara emas melantunkan Al-Quran. Ust. Bayu, KS muda di salah satu SMP swastas yang inovatif. Bu Neni, Guru fisika yang ahli IT dan baik hati. Mas Sukani, guru matematika SMA Jakarta, beliau sederhana tapi biangnya pelatihan IT on line :). Tentunya masih banyak guru hebat yang tidak bisa saya ceritakan satu persatu di posting ini.

kopdarsaat acara kopdar di gedung indosat

Tujuan kami datang ke sini adalah atas permintaan panita Kopdar Guru Indonesia yang diadakan oleh KSGN dan PT Indosat Indonesia. Menjadi pembicara bersama Pak Dedi dan Bu Amiroh dalam tema berbagi pengalaman bersama peserta tentang dunia blog.

monasjalan ke monas : ust bayu, admin ayo mendidik, bu amiroh ad

Ternyata tidak hanya itu yang kami dapatkan. Selain acara kopdar banyak pengalaman menarik yang membuat kami terus termotivasi untuk menulis dan berbagi di blog. Awalnya yang tidak tahu Jakarta, bisa keliling ke pojok-pojok Jakarta dengan dipandu oleh Om Jay, Mas Yulef, dan Ust Bayu. Bisa Sholat di Masjid Istiqlal dan mengetahui betapa megahnya masjid ini. Melihat lebih dekat monas, bundaran HI, dan gedung-dedung pemerintahan. Serta bisa tidur di hotel berbintang gratis hadiah dari Indosat.

itiqlaldi depan masjid istiqlal_jakarta

Untuk Sementara, ini dulu cerita tentang ke Jakarta Gratisnya. Kisah lebih lengkap perjalanan, dan lain-lain akan kami kisahkan di blog kami satunya www.bchree.wodrperss.com | Lentera Zaman (Tetap dalam Kebaikan). Semoga kita tetap menjadi blogger Indonesia yang cerdas dalam menulis dan bijak dalam bersikap. Teruslah menulis pada blogmu dan tunggu keajaiban yang akan terjadi.

Ingin ke Jakarta Gratis … segera miliki blog, menulis-teruslah menulis dan berbagi

BAGI YANG AKAN MENGADAKAN PELATIHAN MEMBUAT BLOG. KAMI SIAP BERBAGI ILMU DAN PENGALAMANNYA.

boleh perorangan atau kelas (forum) hub di sini

🙂 GRATIS 🙂

About ayomendidik

mejadi guru yang lebih inovatif, kreatif, cerdas, menyenangkan dan tentunya beriman

Posted on Maret 28, 2015, in blogger nasional and tagged , , . Bookmark the permalink. 6 Komentar.

  1. apakah masih bisa mendaftar? bukannya acaranya sudah selesai?

  2. Sangat menginspirasi pengalamannya pak, salam kenal ya..

  3. Selamat pak Subakri. Saya bangga dengan prestasi bapak. Memang bapak layak mendapatkan semuanya itu pak. Bapak telah memberikan contoh tauladan bagi guru-guru di Indonesia bagaimana mendidik anak dengan baik dan ikhlas. Bapak merupakan guru yang kreatif, sederhana dan berprestasi.

    • wah mas sukani ada-ada saja nih … dibanding perjuangan guru-guru di jakarta yang saya kenal … sy tidak ada apa2nya, apa lagi dengan guru2 swasta yang benar-benar selalu up date ilmunya seperti mas sukani … salut 🙂

Tinggalkan komentar